Organisasi Pembelajaran Menurut Peter Senge

Menurut Peter Senge Organisasi pembelajaran (learning organization) adalah “ Organisasi dimana orang-orangnya secara terus menerus memperluas kapasitasnya mereka untuk menciptakan tujuan yang mereka dambakan, dimana pola pikir baru dan lebih luas harus dipelihara, aspirasi kolektif dibiarkan bebas dan orang-orang secara berkesinambungan belajar untuk bagaimana belajar bersama-sama. 


Dengan dasar pemikiran rasional, maka organisasi yang demikian mempunyai ciri bahwa, hanya mereka yang secara fleksibel, adaptif, generatif dan produktif dapat tetap bertahan pada situasi yang cepat berubah. Agar hal tersebut dapat terwujud, organisasi harus menemukan cara untuk mampu menyadap komitmen dan kapasitas anggotanya untuk terus belajar disemua tingkatan organisasi. Walaupun orang mempunyai kapasitas untuk belajar, akan tetapi struktur tempat mereka harus menjalankan fungsinya kadang-kadang tidak konduksif terhadap refleksi dan kesepakatan. 

Lebih jauh lagi, orang mungkin akan kekurangan peralatan dan ide-ide petunjuk untuk memahami keadaan yang harus dihadapinya. Organisasi yang terus menerus mengembangkan kapasitasnya untuk menciptakan masa depan mereka, membutuhkan perubahan cara berpikir “ shift of mind “ yang fundamental diantara anggota mereka.